16 August, 2015

Kisah Inspiratif Om Firman Dari Pengemudi Bus Hingga Memiliki Bus Pariwisata Scorpion Holidays

Dalam artikel kali ini BusNesia akan memuat kisah inspiratif dari perbincangan admin dengan om Firman Fathul Rochman SH atau lebih akrab dengan sapaan om Enyon dalam membangun dan membesarkan bus pariwisata Scorpion Holidays. Beliau berbagi cerita kepada kita kisah perjalanannya kariernya hingga beliau berhasil dan sukses mendirikan perusahaan sendiri yang bergerak di bidang tour and travel Scorpion Holidays yang beliau bangun dari nol.



Sebelum memulai usaha sendiri dengan bendera CV Scorpion Holidays beliau menjadi pengemudi bus selama 12 tahun di 5 Perusahaan Otobus berbeda. Karir pertama di jalani dengan menjadi pengemudi bus Mayasari Bakti jalur P6 Kp Rambutan - Grogol pada tahun 1999 setelah lulus SMA.

Kemudian pada awal tahun 2000 beliau pindah ke Primajasa dan hanya bertahan 6 bulan saja. Masih di tahun 2000 beliau masuk ke PO Lorena hingga 2002. Pada tahun 2002 ada masalah internal di PO tersebut yang salah satu sebabnya ada pengalihan armada dan konflik antar crew masalah pembagian jadwal jalan ke barat dan ke timur di tambah pula beredar isu sebagian crew pindah ke Malino. Pada saat itu beliau memutuskan keluar dari PO Lorena dan masuk ke PO Harum.

Bersama PO Harum beliau jalan dengan rute Bandung - Palembang - Pekanbaru selama 2 tahun. Kemudian merinttis jalur Tangerang - Solo - Madiun di tahun 2005. Saat bersama PO Harum beliau juga melanjutkan pendidikannya di fakultas hukum pada sebuah universitas swasta di sela kesibukannya sebagai crew bus. Dan pada tahun 2008 beliau berhasil menyelesaikan kuliahnya dan meraih gelar Sarjana Hukum.

Sejarah Bus Pariwisata Scorpion Holidays

Bus Pariwisata Scorpion Holidays bermula dari CV Pijar milik ayah beliau yang bergerak di bidang usaha perdagangan umum. Karena tertarik dengan hoby dan pengalaman pariwisata maka hoby tersebut dilanjutkan menjadi peluang usaha. Menurut beliau order pertama kali yang diterima adalah Mudik Bersama Indosat. Pada 2009 beliau menikah dengan Heni Maftuhah dan dibuatlah nama Scorpion 711 Holidays. dengan Visi dan Misi sebagai berikut:

Visi:

Menjadi penyedia layanan pariwisata terdepan dalam kualitas layanan dan armada di Indonesia dan juga menjadikan senyum diperjalanan, santun berwisata, dan sabar dalam menjalankan kegiatan adalah kepuasan anda bersama Scorpion Holidays.

Misi:

- Menjadi penyedia layanan pariwisata yang senantiasa menyediakan kualitas layanan yang prima.
- Menjadikan perjalanan pariwisata perjalanan yang menyenangkan.
- Menjadi penyedia layanan pariwisata yang selalu mengedepankan kenyamanan dan keamanan penumpang.
- Menyediakan bus pariwisata yang nyaman, mewah dan aman dengan harga terjangkau.

Nama itu Scorpion Holidays sendiri diambil dari tanggal lahir kedua pasangan yakni Firman Fathul Rochman SH (27 November 1979) dan Heni Maftuhah (7 November 1983) yang identik dengan rasi bintang Scorpio dan terbentuklah Scorpion Holidays yang saat itu 100% armada nya di dukung oleh PO Harum Group.


Pada awal berdirinya CV Scorpion Holidays beliau selalu mengurus sendiri semua perijinan hingga ke Dirjen. Dan salah satu persyaratan saat itu minimal harus menggunakan 5 travel pendamping. Karena waktu itu tidak ada rekanan maka beliau mengajak teman-teman  di komunitas bus seperti Jakarta Bus Society / Jakbus untuk menuliskan nama travelnya meskipun saat itu juga belum ada yang punya.

Berhubung sudah di kejar waktu maka spontanitas  dipakailah nama seadanya seperti:
  1. NadaLea Tours: Diambil dari nama kedua anak mas Wiwid Bahtiar 
  2. Lena Wisata: Diambil dari nama istri dari mas Iswahyudi Suseno 
  3. Art Eleven: Ambil dari nama list nya Ardian De Luqi. Karena saat itu beliau senang fotografi dan sekarang berubah menjadi Fill Trip. 
  4. Siliwangi Holidays: Diambil dari nama perkumpulan mahasiswa Manajemen Pariwisata UPI. Dan akhir 2013 sudah memiliki unit sendiri eks Scorpion Holidays Z 7515 DG. 
  5. Eco Tours: Diambil dari perkumpulan mahasiswa Ekonomi IPB yang saat itu di ketuai oleh sdr Fazlur Rahman. 
Kelima nama travel tersebut oleh beliau di daftarkan di Kemenhub untuk persyaratan ijin usaha. Dan akhirnya ijin prinsip Scorpion Holidays keluar pada 2010.

Tahun pun berganti seiring perkembangan jaman. Awal 2015 keluarlah kebijakan dari pemerintah kalau perusahaan transportasi tidak bisa di miliki perorangan maupun badan usaha seperti CV dan harus perseroan dengan berbadan hukum seperti PT. Dan di dalam PT tersebut tidak boleh ada perusahaan dalam perusahaan kecuali memang agen ttersebut di gaji. Setelah meeting akhirnya diambil keputusan menonaktifkan agen agen Scorpion Holidays.

Nah untuk saat ini ketika arttikel ini di tulis, CV Scorpion Holidays digunakan untuk jasa ttour dan pelayanan publik. Untuk transportasinya lagi menunggu pengabsahan perubahan akta di nama PT nya dan menurut beliau akhir Agustus 2015 ini sudah keluar akta PT nya. Untuk merek dagang pada bus masih tetap menggunakan nama Scorpion Holidays.

Crew Bus Pariwisata Scorpion Holidays
Apa saja yang di dapat dari crew bus pariwisata Scorpion Holidays dan bagaimana persyaratan untuk menjadi bagian dari Scorpion Holidays? Beliau menjelaskan untuk crew mendapakan kesejahteraan yang cukup bagus  tetapi di tuntut untuk bekerja profesional.

Crew Bus Scorpion Holidays
  • Dapat program pendidikan.
  • Perusahaan tidak pernah mencampuri urusan pribadi crew dengan uang tips dari tamu. Karena bagaimanapun uang tips mereka adalah upah kerja mereka di lapangan oleh tamu secara langsung. 
  • Asisten pengemudi menggunakan rompi menyesuaikan pengemudi. 








Persyaratan Menjadi Crew Bus Pariwisata Scorpion Holidays


  • Membaca ayat Kursi pada saat test lamaran unttuk yang beragama islam.
  • Memiliki rekening istri dan nama sesuai dengan Kartu Keluarga karena gaji diterima oleh istri dan di transfer langsung ke rekening istri. 
  • Tidak berpoligami
  • CV di tulis dengan tangan
  • Surat Keterangan Kelakuan Baik dari Kepolisian 
  • Bersedia mengikuti program training selama 3 bulan dan tidak mendapat gaji. Crew hanya mendapat premi jalan sesuai jarak selama masa training.  
Bus Pariwisata Scorpion Holidays selalu menawarkan keamanan, keselamatan dan kenyamanan para pelanggan. Tujuan perusahaan adalah memanjakan penumpang seperti mereka menggunakan kendaraan sendiri, dan menjadikan kenyamanan bus seperti dirumah sendiri. 












Sisi Keunikan Bus Pariwisata Scorpion Holidays


Sebagai penutup, admin akan bahas keunikan bus pariwisata Scorpion Holidays yakni semua plat nomor bus kalau di jumlah berangka 9 yakni Z 7515 DA, DB, DC, DD, DE, DF, DG, DH, DI dan selanjutnya. Begitu pula dengan tanggal lahir pemilik yakni 7 November 1979 dan sang istri 7 November 1983 serta akta perusahaan Scorpion Holidays 7 November 2009. Final single digitnya angka 9, yakni 7 November (7 + 11 =18 dan 1+8=9). 

Jika anda tertarik berwisata menggunakan bus Pariwisata Scorpion Holidays, langsung saja kunjungi website resminya di http://scorpion-holidays.com
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

2 Responses to "Kisah Inspiratif Om Firman Dari Pengemudi Bus Hingga Memiliki Bus Pariwisata Scorpion Holidays"

  1. Asalamualaikum wr wb
    mlam bpak/ibu. Aku mau daftar jadi crew dari bus secorpion holidays bisa ga ya. Trimakasih
    wasalamualaikum wr wb

    ReplyDelete
  2. Bismillah cukup inspiratif kisah ini semoga dengan kisah ini jadi inspirasi membuka rute rute jalur wisata secara unum seperti dari perkampungan naga ditasikmalaya desa desa wisata yang belum tersentuh jalur bus umum dari jakarta ke lokasi,sebagai transportasi perintis.jika dibuka jalur jalur tersebut mahasiswa pencinta alam atau masyarakat umum yang tidak memilki mobil bisa pergi wisata kesana tanpa kerepotan masalah transportasi apa yang bisa menjangkau artinya tarif dan jarak tempuh sebanding dengab lokasi.mungkin dengan pandemi corona bisa juga membuka jalur jalur umum seperti dari citra maja atau sumarecon serpong bisa dijangkau dengan transportasi bus ke dan arah jakarta harmoni ke sms serpong pp.maupun graha bintaro ke kota via lebak bulus blok.m pp.kenapa nga dicoba buka trayek bus perumahan seperti graha bintaro sms serpong naupun bekasi dsbnya.

    ReplyDelete

Followers