02 December, 2020

Inovasi Bio Smart and Safe Bus PO Sumber Alam Dari Karoseri Laksana

Karoseri Laksana kembali meluncurkan inovasi bus yang aman dari virus Covid-19 yakni Bio Smart & Safe Bus pada bus milik PO Sumber Alam. Setelah sebelumnya meluncurkan Suites Class dengan HEPA Filter dan mengusung konsep social distancing bus. Kali ini, karoseri Laksana menyempurnakan konsep social distancing bus yang memiliki susunan kursi 1-1-1 dengan model sirkulasi udara yang sudah didesain ulang. PO Sumber Alam kembali menjadi pelopor bus Bio Smart ini. Untuk bodynya memakai Legacy SR2 HD Prime S Series double glass dan sasis Hino RK8.

Inovasi Bio Smart and Safe Bus PO Sumber Alam Dari Karoseri Laksana
Inovasi Bio Smart and Safe Bus PO Sumber Alam Dari Karoseri Laksana

Bagian eksteriornya menggunakan livery yang berbeda dari biasanya dan berstiker Bio Smart & Safe Bus.

Inovasi Bio Smart and Safe Bus PO Sumber Alam Dari Karoseri Laksana

Hasil desain ulang sirkulasi ini demi mendapatkan sirkulasi udara yang lebih bersih, aman dan sehat. Export Manager karoseri Laksana, Werry Yulianto mengatakan, desain yang diubah yaitu penempatan inlet AC bus yang biasanya ada di langit-langit kabin, dipindah ke bagian bawah. 

Inovasi Bio Smart and Safe Bus PO Sumber Alam Dari Karoseri Laksana

“Udara akan dihisap dari bagian bawah. Aliran udara yang vertikal ini membantu meminimalisir terjadinya penyebaran virus antara penumpang di kabin bus. Udara yang sudah dihisap nantinya disalurkan ke HEPA Filter dan UV C Lamp."


HEPA Filter dan UV C Lamp berfungsi untuk menyaring partikel yang sangat kecil. Selain itu, pada prototipe bus ini, pada bagian interior sudah dilapisi dengan NANO Silver. Penjelasan lebih detail, silahkan lihat video Bio Smart & Safe Bus dari channel YouTube Karoseri Laksana.


Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih

Followers