05 June, 2017

Hyundai Rilis Bus Listrik Elec City

Busnesia.Com - Akhirnya Hyunday merilis bus listrik Elec City. Rilisan ini terbilang mundur setelah sempat tertunda selama tujuh tahun. Wujud bus Elec City ini ditampilkan perdana di Hyundai Truck & Bus Mega Fair.

Elec City Bus

Mengutip Carcoops, Sabtu 3 Juni 2017 pihak Hyundai menjelaskan Elec City memberikan gambaran sekilas tentang masa depan transportasi umum. Bus menunjukkan kesesuaian power train pionir listrik Hyundai Motor untuk aplikasi komersial.

Hyundai pertama kali memperkenalkan bus listrik pada 2010. Namun tidak juga diproduksi karena kendala mahalnya biaya baterai pada saat itu. Baru akhirnya tujuh tahun kemudian, dengan biaya baterai yang sudah lebih murah, Hyundai berniat untuk memproduksi mobil listrik. Namun pabrikan mobil ini baru akan memproduksi dan menjualnya pada tahun depan.

Bus Elec City akan memakai daya baterai lithium-ion 256 kWh. Dengan daya itu, bus ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 180 mil (290 km), atau 60 mil lebih jauh jarak tempuhnya dari mobil listrik, Hyundai Ioniq. Di jalan, Elec City menawarkan driving range terbaik di kelasnya, dan mampu menempuh jarak 290 km dengan sekali pengisian. Selain itu, ia memiliki berbagai fasilitas keselamatan dan human-centered, seperti Around View Monitoring dan Full Color Digital Cluster.

Hyundai Motor menunjuk perusahaan asal Cina, Amperex Technology Co Limited (CATL), sebagai pemasok baterai mobil produsen otomotif terbesar di Korea Selatan itu. Kedua perusahaan ini menjalin kesepakatan untuk meningkatkan kerja sama dalam pengembangan kendaraan ramah lingkungan.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih

Followers