22 November, 2016

Asenwa Paperbus Coachbuilder, Dari Hoby Menjadi Profesi

BusNesia - Pada 1 November lalu kami berjumpa dengan rekan dari Asenwa Paperbus Coachbuilder di pabrik minuman Ale Ale PT Tirta Alam Segar di Cibitung, Bekasi, Jawa Barat. Kesempatan ini tidak kami sia-siakan untuk ngobrol bareng anak-anak dari Asenwa Paperbus Coachbuilder yang di komandoi oleh rekan Asep Setiawan Budiprasetyo @Asepsetiawanbudiprasetyo dan rekan Endra Rudi @endrarudi di Cibitung mengenai hoby mereka membuat paperbus hingga menerima banyak pesanan.


Dan ini foto pertemuan kita di depan pabrik minuman Ale Ale di kawasan industri MM2100 Cibitung.


Sebelum menulis lebih lanjut, BusNesia kenalin dan inilah mereka para punggawa Asenwa Paperbus Coachbuilder.



Sebelum paperbus ini mereka seriusi mereka mengaku kalau awalnya hanya hoby pada bus, ya mereka adalah penggemar bus. Awalnya mereka iseng menggarap cuting stiker yang belakangan merambah paperbus dan kini menjadi bisnis barunya.

Proses Pembuatan Paperbus

Menurut mereka, dalam pembuatan paperbus  (miniatur bis kertas) melalui banyak tahapan agar hasil yang dikehendaki mendekati sempurna. Yang pertama adalah penentuan model atauvarian karoseri yang akan dibuat harus kita tentukan terlebih dahulu. Setelah beres dan semua foto kita kumpulkan, langkah berikutnya adalah proses grafis di komputer. Pengetahuan tentang spesifikasi bermacam sasis/mesin diperlukan untuk menyamakan skala paperbus kita nantinya. Meskipun tidak mutlak namun lebih enak kalau dimensi miniatur bis kertas tersebut tidak terlalu jauh melenceng dari bentuk aslinya.  Software yang biasa digunakan adalah vector software (CorelDraw, Ilustrator, ACad) bitmap base software (Adobe Photoshop, PhotoPaint) maupun software 3 dimensi untuk bentuk yang agak rumit (3DS Max).


Proses berikutnya mencetak pola dari paperbus. Untuk pemilihan kertas ini kebanyakan saya pakai ivory paper/art carton 210-230 gram dan dicetak menggunakan digital print dengan sistem laser printing agar warnanya bagus dan tajam. Kemudian merakit pola yang telah diprint tersebut begitu menyenangkan. Kesabaran dan ketelatenan sangat diperlukan. Beberapa alat yang wajib menyertai adalah cutter, gunting, penggaris, lem serta cutting mat.


Asenwa Paperbus Coachbuilder

Menurut mas Endra Rudi, saat ini paperbus dari Asenwa Paperbus Coachbuilder banyak dipesan oleh beberapa agen bus dan marketing dari beberapa bus pariwisata. Salah satunya adalah marketing dari PT Sinar Jaya Langgeng Utama. Mereka nego dengan Asenwa Paperbus untuk dibuatkan paperbus dengan skala 1:40. Nantinya jika di ACC oleh atasannya maka setiap customer yang menyewa bus dari SJLU maka panitianya akan diberi kenang-kenangan berupa paperbus tersebut.


Selain dari salah satu marketing PT Sinar Jaya Langgeng Utama pesanan juga datang dari Call Center PO Putera Mulya yang berkanor di Pulo Mas. Mereka pesan 2 unit paperbus dari Asenwa dan di taruh di meja kerjanya. Menurut mereka, siapa tahu pak Sani dan pak Glen (Owner PUMAS) tertarik dan berminat membeli dalam jumlah banyak. Mengingat pegawai Call Center tersebut merupakan salah satu dari orang kepercayaan pak Glen.


Harga Paperbus Buatan Asenwa Paperbus

Berapa harga paperbus buatan Asenwa Paperbus Coachbuilder? Menurut mas Endra Rudi unuk paperbus skala 1:40 tanpa alas dan mika di hargai antara Rp 20.000 hingga Rp 28.000 rupiah. Bagaimana dengan anda? Jika anda berminat membeli paperbus buatan Asenwa Paperbus Coachbuilder silahkan hubungi sdr endra Rudi melalui WA di 087885292700 atau di instagram @Endrarudi Bisa juga melalui mas Asep Setiawan Budiprasetyo (0858-8147-6621) dan Instagram
@Asepsetiawanbudiprasetyo
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih

Followers