28 January, 2018

PO Agra Mas Rilis Bus Tingkat Jakarta-Jepara Premium Class Dengan Armada Scania K410ib

Busnesia.com - kabar gembira untuk warga kota ukir Jepara, pada Sabtu 27 Januari 2018, PO Agra Mas resmi merilis bus tingkat atau double decker rute Jakarta-Jepara premiun class. Ini merupakan rute bus tingkat kedua yang diluncurkan oleh Agra setelah ke Wonogiri. Bus tingkat Agra rute Jakarta-Jepara ini dilengkapi beberapa fasilitas headrest monitor di tiap kursi, toilet dan ruang khusus untuk merokok atau smoking room.

kabar gembira untuk warga kota ukir Jepara, pada Sabtu 27 Januari 2018, PO Agra Mas resmi merilis bus tingkat atau double decker rute Jakarta-Jepara premiun class. Ini merupakan rute bus tingkat kedua yang diluncurkan oleh Agra setelah ke Wonogiri. Bus tingkat Agra rute Jakarta-Jepara ini dilengkapi beberapa fasilitas headrest monitor di tiap kursi, toilet dan ruang khusus untuk merokok atau smoking room.

Dari informasi yang diterima Busnesia.com, bus tingkat milik Agra Mas tersebut menggunakan mesin dan sasis Scania K4101B Opticruise yang dirakit oleh karoseri Adiputro. Ini merupakan bus tingkat keempat yang dimiliki oleh Agra Mas.

Bus tingkat Agra Mas ini berkapasitas 42 orang, yang terbagi menjadi 36 kursi di lantai atas dan 6 kursi di lantai bawah. Kursi lantai atas menggunakan formasi baris 2-2, sedangkan kursi lantai bawah menggunakan formasi baris 2-1.

Bus tingkat Agra Mas ini berkapasitas 42 orang, yang terbagi menjadi 36 kursi di lantai atas dan 6 kursi di lantai bawah. Kursi lantai atas menggunakan formasi baris 2-2, sedangkan kursi lantai bawah menggunakan formasi baris 2-1.

Posisi toilet ada bagian belakang lantai bawah. Sedangkan smoking room di bagian belakang lantai atas. Perbedaan formasi antara kursi lantai atas dan bawah berdampak ke adanya perbedaan harga. Namun seluruh kursi tetap menggunakan material, ukuran, dan fasilitas yang sama. Selain headrest monitor ukuran 10 inci, tiap kursi juga dilengkapi port USB, sandaran kaki dan bisa disetel untuk posisi tidur.

Perbedaan formasi antara kursi lantai atas dan bawah berdampak ke adanya perbedaan harga. Namun seluruh kursi tetap menggunakan material, ukuran, dan fasilitas yang sama. Selain headrest monitor ukuran 10 inci, tiap kursi juga dilengkapi port USB, sandaran kaki dan bisa disetel untuk posisi tidur.

Harga Tiket Bus Tingkat Agra Mas Jakarta-Jepara

Lalu berapa harga tiket bus tingkat rute Jakarta-Jepara? "Untuk kursi di lantai bawah harganya Rp 300.000 sampai 310.000, kursi di lantai atas Rp 215.000 sampai 225.000," kata Kepala Bagian Operasional Bus Malam Agra Mas, Utut Saptio Wibowo.

Sedangkan untuk rute bus tingkat Agra Mas ini melalui Jakarta-Jepara memiliki rute Parung Bogor-Terminal Pulogebang-Semarang-Demak-Kudus-Jepara-Sambung Oyot-Kelet.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih

Followers