12 September, 2014

Penilaian Perusahaan Otobus Terbaik 2014

Dalam rangka meningkatkan pelayanan khususnya kepada para penumpang alat angkutan umum serta Awak dan crew, Ditjen Perhubungan Darat memberikan penghargaan dan apresiasi kepada Pengusaha Otobus Teladan yang telah menunjukkan performance pengusaha yang bagus serta memberikan pelayanan terbaik terhadap para penumpang.


Bersama Ditjen Perhubungan Darat yang di hadiri oleh Eka Hangga Yuda, Anjas Dan Ricky sedangkan Jasa Raharja dari Kantor Pusat di wakili oleh Dicky Ginanjar (kasubag IWKBU & IWKA), dari Cabang Banten di hadiri oleh Ari Tjahyono sebagai Kepala Cabang dan Khudori sebagai Kabag Ops, dan dari Perwakilan Tangerang di hadiri oleh Yatman Heryatman, S.Sos sebagai Kepala Perwakilan, mengunjungi Pengusaha Outobus di Tangerang tanggal 13 Agustus 2014 guna melakukan survey dan penilaian terhadap PO teladan yang telah di rekomendasikan dari pihak Ditjen Perhubungan Darat dan Jasa Raharja. Dari hasil rekomendasi, terpilih sebagai PO yang direkomendasikan adalah “PO Arimbi”.



Adapun tim penilai terdiri dari Ditjen Perhubungan Darat,dan dari Jasa Raharja terjun langsung ke PO, adapun aspek penilaian meliputi Karapian Administrasi PO, Aspek Operasional, Kepemilikan PO, Sumber daya Manusia yang handal, PO memiliki manives, Kelengkapan Kendaraan,Tersedianya bengkel , tersedianya tempat tunggu yang nyaman dan yang tidak kalah pentingnya adalah persiapan dan kesiapan akan kelengkapan keselamatan bagi para penumpang serta kepatuhan PO dalam membayar Iuran Wajib Jasa Raharja guna memberikan jaminan perlindungan bagi para penumpang.

Diharapkan oleh Tim dengan adanya penghargaan dan apresiasi tersebut para pengusaha lebih meningkatkan kewaspadaan dan lebih memperhatikan persiapan dan kesiapan armadanya guna menjaga keselamatan dan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya bagi para penumpang.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih

Followers