04 February, 2016

Bus Baru Sebagai Strategi Bisnis Perusahaan Otobus Menarik Minat Penumpang

Dalam artikel kali ini BusNesia akan membahas sejarah panjang transportasi darat dan bus pada khususnya. Sebelum adanya layanan low cost carrier dari berbagai maskapai penerbangan, jasa transportasi penumpang dominasi oleh angkutan bus baik yang dikategorikan sebagai Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) maupun Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP). Ribuan kilometer jalan raya diramaikan oleh ratusan perusahaan otobus yang melayani trayek AKAP maupun AKDP. Pada masa jaya angkutan penumpang bus jarak jauh dari akhir dekade 1970-an hingga awal dekade 2000-an, beberapa perusahaan otobus berkembang menjadi besar.


Memasuki abad 21 di era 2000-an jasa transportasi menggunakan bus mulai mengalami penurunan. Menurunnya angkutan penumpang bus jarak jauh karena berbagai faktor, seperti harga tiket pesawat murah dan juga mudahnya mendapatkan mobil pribadi melalui kredit. Faktor lain adalah rendahnya kualitas armada angkutan jenis ini juga ikut berkontribusi. Kendaraan sudah banyak yang menua seiring perjalanan usia kendaraan. Kondisi bus yang digunakan untuk mengangkut penumpang juga sangat memprihatinkan dan terkadang tak layak.

Hal ini menyebabkan banyak armada bus dari beberapa PO banyak yang menganggur dan menyebabkan kerugian. Bahkan ada beberapa PO yang benar-benar tidak mampu lagi mengoperasikan armadanya. Sebagian resmi menutup perusahaannya dan sebagian lagi di jual ke perusahaan lain. Salah satu perusahaan bus yang sempat sekarat adalah PO Putera Mulya. Beredar kabar bus Putera Mulya ini di akuisisi sama salah satu PO besar di tanah air. PO Putera Mulya kini bangkit dan menawarkan unit baru dengan bus Mercedes Benz O500R OH1836 kepada para pelanggannya.


Para pengusaha yang masih eksis ini yakin masih ada sebagian penumpang yang memilih untuk tetap menggunakan angkutan darat yang satu ini. Ada beberapa alasan mengapa angkutan darat yang dikenal dengan bus masih diminati. Ada yang ingin menik­mati pemandangan sepanjang jalan yang dilalui. Ada juga karena takut dan trauma naik pesawat. Dengan bus juga bisa membawa barang lebih dari pada dengan pesawat. Ada juga yang memilih naik bus karena ingin bernostalgia, mengenang masa-masa lalu serta ingin menikmati pe­man­dangan di jalan yang di lalui. Dan para pengusaha ini ingin menarik kembali para penumpang yang hilang dengan menawarkan armada baru dan pelayanan prima.

Dengan menyediakan bus baru dan makin mewahnya fasilitas yang ditawarkan merupakan sebuah strategi bisnis dari Perusahaan Otobus (PO) dalam bentuk persaingan keunggulan armada untuk menarik minat calon penumpang. Ya, bus baru dan mewah ini merupakan strategi bisnis untuk menarik minat penumpang dengan menawarkan segala fasilitas terbaik. Dan ini merupakan trend bagus dan penulis berharap angkutan publik jenis bus kembali berjaya. Kita sebagai penumpang mendapat armada bagus dan perusahaan juga semakin berkembang dengan naiknya jumlah penumpang mereka.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

8 Responses to "Bus Baru Sebagai Strategi Bisnis Perusahaan Otobus Menarik Minat Penumpang"

  1. min kapan realis bus putera mulya sejahtera nya?

    ReplyDelete
  2. Kalau tepatnya masih belum jelas mas Rikiy, tapi kabarnya di tahun 2016 ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul mas, dan sudah saya bikin artikel di http://www.busnesia.com/2016/03/bus-terbaru-po-putera-mulya-maxibus-xhd.html

      Delete
    2. maksud hati ngelen perdana jakarta-jogja, tp apa daya penumpang cuma berdua dg istri, alhasil masuk pinang ranti dioper ke KD.....cara salah merintis/membangun brand PUTERA MULYA SEJAHTERA.

      sorry mba ayu & pak budi lbk.bulus, kapok naik bus brengsek..seperti ini.
      pelayanan kru darat mba ayu blk kpl & pak budi lbk bulus ..salut 2 jempol, tp utk management po "duajempolkebwh"

      Delete
  3. Hadech kok seperti itu ya mas Treq R1, seharusnya mereka pegang teguh komitmen untuk sampai tujuan berapapun jumlah penumpangnya. Semoga komentar mas Treq R1 bisa di baca sama manajemen PO Putera Mulya dan PO Putera Mulya segera melakukan peningkatan pelayanan.

    ReplyDelete
  4. dari pinang ranti sudah mulai beroperasi, Tgl 20 April kemarin bapak saya mudik ke manyaran naik PM baru masih Joss.

    ReplyDelete
  5. Betul mba Ririn, bus Putera Mulya Sejahtera sudah mulai beroperasi sejak 15 April 2016

    ReplyDelete

Followers